2014/11/02

Secarik surat, sebuah goresan untuk teman: Karena masalah bukanlah masalah


Teman, hidup memang penuh dengan masalah. Lantas kenapa? Memangnya ada masalah dengan itu? Semua yang kau keluhkan ujung-ujungnya tidak ada gunanya, dan hanya akan membuatmu gagal bergerak satu langkah kedepan. Memang sudah suratan takdir, jika manusia sejak ia dilahirkan, akan penuh dengan warna problematika kehidupan. Itu mutlak!! Tak ada yang bisa kau hindari. Menghindari itu, hanya akan semakin menambah beban yang kau pikul. Menghindari itu akan membuatmu semakin hancur. Menghindari itu hanya akan semakin melemahkanmu. Jangan pernah lemah, atau hanyutlah di dasar lautan para pecundang!!  


Teman, kita hidup di dunia seperti layaknya seorang aktor dan aktris yang akan memainkan perannya masing-masing.  Tergantung kita, peran macam apa yang akan kita ambil. Peran apapun!! Yah, apapun!! Tapi jangan pernah berharap peran yang membuatmu akan hidup enak selamanya tanpa ada beban sedikitpun. Karena nyatanya, peran itu tidak pernah disediakan Tuhan!!


Teman, kau tahu pelangi? Ia punya warna beragam yang begitu indah. Kau tahu musim? Ia akan selalu berganti pada saatnya dia harus berganti. Kau tahu rumput? Ia akan tetap tumbuh walaupun di tebas sepuluh ribu kali. Begitu pula dengan hidup ini. Masalah ialah bentuk manifestasi dari ragam warna  kehidupan yang akan membuatmu menjadi lebih indah. Ia akan tetap ada di kehidupanmu, dan akan berganti pada saat dia harus berganti. Oleh karenanya, jangan pernah takut dengannya karena kamu akan tumbuh bersamanya, sepuluh ribu kali lebih besar dibanding tanpanya. Percayalah!!


Teman, saat kau melintasi jalan yang panjang menuju ke suatu tempat, terkadang mungkin kau kesal dengan lubang-lubang besar yang mengganggu perjalananmu untuk segera sampai disana. Mungkin kau pernah merasa tidak adil kepada Si Pembuat lubang itu, atau bahkan malah pernah mencaci-Nya. Tapi sadarkah kamu? lubang-lubang itulah yang akan membuatmu belajar untuk lebih sabar, lebih teliti, lebih mahir, lebih kuat, lebih hebat, lebih bijak, lebih ini dan lebih itu!! Jangan pernah berburuk sangka pada-Nya, karena sesungguhnya Ia selalu sayang pada kita, dan akan selalu tetap seperti itu. Sebaliknya, bersyukurlah terhadap apa yang diberikan-Nya karena sudah pasti, itu warna yang indah yang akan kita miliki kelak.


Teman, hidup terkadang memang membingungkan. Suatu saat kau merasa beban yang kau miliki lebih besar dan hebat daripada yang sedang dipikul orang lain. Malah diberikan bonus lagi hingga menjadi sepasang beban yang sungguh berat. Sekali lagi, jangan pernah berburuk sangka!! Setiap manusia pasti akan diberikan porsi beban sesuai dengan waktunya. Bisa jadi esok ia akan menggotong beban dimana lebih besar daripada yang kau miliki esok hari pula. Atau mungkin saat itu, beban rumit yang datang karena kau tak pernah mau introspeksi diri. Atau bisa jadi, Tuhan ingin derajatmu naik satu tingkat lagi saat beban besar itu datang padamu, dan jangan pernah kau sia-siakan kesempatan itu.  Berpikirlah positif dan ambillah hikmahnya maka kau akan mengerti!!


Teman, jangan pernah lari, karena setiap langkah kau berlari, maka sosoknya akan semakin bertambah besar. Jangan pernah takut, karena setiap detik ketakutanmu, hanya akan mengangkuhkan dirinya dihadapanmu. Jangan pernah banyak mengeluh, karena setiap engkau berkeluh kesah, maka ia akan melepaskan tawa sekencang-kencangnya. Dan jangan pernah sembunyi, karena setiap kau bersembunyi, dirinya akan semakin menambah wujud untuk mencari keberadaanmu.
Beranilah, maka kau akan semakin paham betapa kecil sosoknya, betapa berjayanya dirimu dihadapannya, betapa mudah untuk membungkamnya, dan semakin ia tak kuasa untuk menambah wujudnya.

Bergeraklah kau, maju dan hadapi!! Karena masalah bukanlah masalah.

^_^