2014/10/23

Si Senyum Yang Sulit




Mendengar kata senyum, apa yang terlintas di benak teman-teman tentang arti dari senyum? Beberapa teman yang aku tanyakan tentang hal ini ada yang menjawab keramahan, kehangatan, keindahan, ketertarikan, ketulusan, kecintaan, serta masih banyak lagi hal-hal yang positif yang mereka sebutkan tentang arti dari senyum. Dan semua hal yang mereka sebutkan tentang arti dari senyum tadi adalah memang benar adanya. Manusia yang murah senyum pasti akan ditandai orang sebagai pribadi yang ramah dan hangat. Manusia yang menyukai senyum dapat memberikan kesan indah dimata orang lain, dan tak jarang akan mengundang ketertarikan dari orang lain. Manusia yang mudah senyum dalam segala situasi  menandakan ketulusannya dan kecintaannya dalam menjalani hidupnya.


Namun terkadang, senyum ini menjadi suatu hal penting yang sulit dilakukan atau pun sering terlupakan. Padahal melakukan senyum itu sangat sederhana dan memang benar-benar tidak sulit sama sekali. Salah satu contoh ketika kita berpapasan dan menyapa salah seorang yang kita kenal, atau pun yang benci pada kita sekalipun, senyum bisa menjadi salah satu tindakan yang akan langsung dihargai oleh orang tersebut. Jangan pernah pesimis untuk nglakuin hal ini sebelum teman-teman mencobanya sendiri karena senyum itu sendiri akan langsung memberikan respon positif bagi orang yang bertemu kita. Dalam pengalaman hidupku, memang ada beberapa orang yang kurang peka terhadap respon saat kita memberi senyum, tapi sebagian besar ketika aku menyapa dan memberi senyum akan langsung ditanggapi dengan positif dan membalas senyum tadi. Atau pun saat kita bertemu dengan orang yang kurang dekat dengan kita, senyum ini dapat menambah keakraban walaupun hanya sesaat, namun paling tidak meninggalkan kesan yang positif. Hal kecil seperti ini biasanya terlupakan padahal termasuk hal yang sangat vital untuk membangun suasana yang bersahabat.


Bahkan saat kita punya masalah yang pelik pun, mungkin sebagian besar orang udah lupa untuk tetap tersenyum dan mungkin juga sangat-sangat berat untuk mereka mengeluarkan ekspresi ini dari wajah. Senyum bisa menjadi obat taktala kita sedang merasa sedih, kecewa, ataupun putus asa karena berbagai macam masalah yang menimpa kita atau pun ada hal-hal yang membuat kita tidak bergairah lagi untuk hidup. Luangkan waktu sedikit saja untuk tersenyum dan mulai lagi untuk move-on agar kita gak akan terus tergerus dengan keadaan yang hanya semakin membuat kita terpuruk!! 


Bagi sebagian orang, mungkin menganggap bahwa selalu tersenyum itu hanya milik orang yang memiliki gangguan jiwa. Padahal jika teman-teman udah berpendapat seperti ini, itu artinya teman-teman udah dikalahkan oleh orang yang memiliki gangguan jiwa. Orang yang punya gangguan kejiwaan bahkan setiap detik bisa tersenyum, atau pun seharian penuh bahkan bisa dihabiskan penuh dengan senyuman. Kita harusnya malu karena kita hanya dituntut untuk senyum dalam setiap situasi, bukan untuk setiap detik, namun kebanyakan orang terasa sulit untuk melakukan, atau malah dilupakan. Logikanya, jika orang yang punya gangguan kejiwaan saja bisa dengan mudahnya tersenyum sepanjang waktu, kenapa kita gak bisa walaupun hanya sedikit aja?  


Jadi menurut teman-teman sendiri, susah gak sih sebenarnya untuk melakukan senyum?  ^_^

No comments:

Post a Comment